Kasta lebah Trigona


Lebah Trigona atau biasa dikenal dengan lebah tanpa sengat memiliki cara hidup eusosial, sama seperti lebah Apis dan beberapa serangga lain seperti semut, dan rayap. Eusosial adalah perilaku hidup bersama, dengan mekanisme pembagian kerja. Selanjutnya satu kesatuan serangga yang hidup bersama tersebut disebut sebagai koloni. Dalam satu koloni lebah terdiri dari satu ratu lebah (queen), ratusan lebah jantan (drone), dan ratusan sampai ribuan lebah pekerja. Pembagian kelompok dalam koloni inilah yang disebut sebagai kasta lebah.


Ratu lebah merupakan lebah berkelamin betina yang fertile. Ratu lebah mudah dibedakan dari lebah-lebah lainnya dari morfologinya. Ukuran tubuhnya jauh lebih besar dari lebah lainnya, terutama di bagian abdomen (perut). Di dalam perutnya itu tersimpan telur-telur yang akan menjadi penerus koloninya. Selama hidupnya, tugas utama ratu adalah bertelur untuk menghasilkan keturunan. Ratu memiliki wewenang untuk menentukan satu telur akan menjadi ratu baru, atau jantan, atau lebah pekerja. Ratu lebah ini menghabiskan sebagian besar waktunya di antara kantong-kantong telur.


Lebah jantan dihasilkan dari telur yang tidak dibuahi. Jumlah lebah jantan pada tiap koloni bervariasi, dan berfluktuasi. Satu-satunya tugas lebah jantan adalah mengawini ratu. Ratu perawan hanya akan kawin satu kali sepanjang hidupnya, namun bisa kawin dengan beberapa lebah jantan. Lebah jantan akan mati setelah kawin.

Lebah pekerja merupakan lebah berkelamin betina steril (tidak menghasilkan keturunan). Lebah pekerja memiliki beberapa tugas,antara lain membangun dan merawat sarang, menjaga keamanan sarang dari penyusup, merawat brood dan lebah-lebah muda, dan mengumpulkan pakan.
Previous
Next Post »